Dalam dunia percetakan tentu tak asing dengan kertas plano. Apakah kertas plano itu? Kertas plano itu adalah ukuran kertas yang lebar merupakan bahan dasar untuk siap di potong menjadi ukuran kertas yang diinginkan.
Berikut adalah contoh standar ukuran plano yang biasanya banyak dijual di pasaran :
- HVS : 65 x 100cm dan 79 x 109cm
- Art Paper : 65 x 100cm dan 79 x 109cm
- Karton Bufallo : 79 x 109cm
- Kertas Gambar : 61 x 86cm
- Kertas Kraft : 65 x 100cm
- Samson Kraft : 90 x 120cm dan 79 x 109cm
Untuk memotong kertas-kertas tersebut menjadi ukuran jadi tentu tidaklah mudah. Karena kalau salah mengukur tentu akan rugi. Untuk itu kini hadir sebuah aplikasi portable untuk mengukur kertas.
Dengan menggunakan aplikasi portable ini pengguna tinggal memasukkan ukuran plano kertas serta ukuran potong / cetak di kolom yang sudah disediakan dalam ukuran cm. Kemudian tekan "GENERATE ", maka jumlah potongannya akan tampil dengan cepat seperti gambar berikut;
Untuk downloadnya silahkan klik disini