Walaupun saya sebenarnya bukan fan microsoft, namun tidak ada salahnya kan mencoba windows 8 dan officenya. Apa yang saya tulis disini adalah legal tentang bagaimana cara mendownload windows 8 dan office 2013 di Microsoft.com.
Loh kok bisa? Yup, anda bisa mendownload Windows 8 Enterprise edition dan OFfice 2013 dan anda bisa memakai semua fiturnya, namun hanya selama 90 hari untuk Windows dan 60 hari untuk Officenya. Dari pada anda membajak, lebih baik kita mencobanya secara legal, jika tertarik anda bisa beli, tidak tertarik? minimal rasa penasara sudah hilang. Untuk mendownload dua software ini, anda harus login terlebih dahulu ke Microsoft akun. Intinya kalau punya alamat email di hotmail, anda tinggal login aja pakai email hotmail.
Windows 8 download
link:http://msdn.microsoft.com/en-us/evalcenter/jj554510.aspx
Office 2013 Download
link:http://technet.microsoft.com/en-us/evalcenter/jj192782.aspx
Sebelum download, pastikan koneksi anda kencang karena file Windows 8 berukuran 2.4GB untuk versi 32 Bit dan Office 2013 berukuran 600-an MB. Selamat mencoba software dari Microsoft secara legal!
Sunday, June 30, 2013
Thanks For Your Comment Here