Inovasi yang terus menerus yang dilakukan Google+ akhirnya membuat Facebook harus punya cara mempertahankan user nya agar tidak pindah ke Platform Google+. Salah satu caranya adalah dengan bekerja sama dengan Microsoft dan mengintegrasikannnya kedalam aplikasinya. Ingin Lihat layanan Microsoft yang dipakai Facebook? Cekidot gan
Facebook Video Chat (Skype)
Tanpa kita sadari, saat kita memanfaatkan Video Chat Facebook, kita sebenarnya menggunakan Skype "berasis web". Saynngnya fitur ini hanya bisa dipakai dua arah. Facebook Video Chat belum bisa membuat group Video chat.
Facebook Search (Bing Search)
Ketika anda melakukan pencarian di Facebook, maka Web result dari pencarian nya berasal dari Bing.
Tampilan hasil pencarian Facebook, untuk web result didapat dari Bing.com |
Facebook Maps (Bing Maps)
Bing Maps dipakai saat melihat lokasi bisnis, saat checkin, atau saat mengupload foto.
Facebook Translate (Bing Translate)
Saat anda melihat update status dalam bahasa lain, biasanya muncul link "translate" yang bisa anda pakai untuk menerjemahkan Isi update nya. Paling banyak di pakai di Page atau Google Group.
Tanpa tambahan amunisi dari Microsoft, saya yakin Pengguna Facebook makin hari makin turun. Di sisi lain, untuk memenangkan persaingan dengan Google+, Facebook juga membeli layanan lain seperti Gowalla, Friendfeed, Drop.IO, snaptu dan vendor lainnya.