Artikel ini merupakan kelanjutan dari artikel sebelumnya. Jika dalam posting sebelumnya saya membahas perusahaan yang dibeli oleh Facebook, kali ini saya membahas daftar perusahaan yang dibeli oleh Google. Sejauh ini, Google telah membeli lebih dari 100 perusahaan untuk meningkatkan layanan dan produk yang ada.
Perusahaan yang dibeli umumnya bergerak di bidang IT dan startup yang sifatnya unik dan menjanjikan. Dari semua perusahaan yang dibeli oleh Google, saya hanya akan menampilkan 10 perusahaan yang dibeli oleh google yang mana layanan dari perusahaan tersebut banyak dipakai oleh pengguna internet. Cekidot Gan!
Dejanews
Deja adalah perusahaan dibalik Usenet di era 90-an. Perusahaan ini dibeli Google ditahun 2001. Usenet adalah layanan semacam Forum atau milis yang populer dikala itu. Saat ini layanan deja di sulap oleh Google menjadi Google Group.
PyraLab
Pyralab adalah perusahaan yang memberikan layanan membuat blog secara gratis dan premium diera 2000-an. Pyralab kemdudian dibeli Oleh Google dan nama layanannya berubah menjadi Google Blogger. Sejak dibeli Google, semua layanan premium digratiskan oleh Google. Semua karyawanPyraLab juga diusung ke kantor Google.
Namun, para pendiri Pyralab akhirnya keluar dari Google dan mendirikan startup yang sekarang dikenal dengan nama Twitter. Canggih bukan? Sukses dengan Blogger, kemudian sekarang lebih sukses lagi! Nama dibalik Pyralab dan Twitter adalah Evan William.
Picasa
Picasa adalah perusahaan yang bergerak dibidang image editing dan Photo sharing. Sejak dibeli oleh Google, picasa berubah nama menjadi Google Picasa. Software picasa tersedia untuk Windows, Linux dan Macs. Namun sejak Google membuat jejaring sosial Google+, Picasa photo sharing diintegrasiikan ke Google+ Photo dan kemungkinan besar, layanan terpisah picasa photo sharing akan dihapus.
Youtube
Siapa yang tidak kenal dengan Youtube? Layanan video sharing terbesar di planet ini dibeli Google dengan harga 1.6 Milyar Dollar. Waktu itu, banyak para analis bilang bahwa Google membayar terlalu mahal untuk sebuah layanan Video sharing. Namun sekarang kita lihat bahwa Google justru membayar cukup Murah untuk youtube yangmana sekarang video sharing ini memonopoli sharing video di internet. Youtube juga cukup sukses di integrasikan di Android, Google+ dan Google TV.
FeedBurner
Feedburner adalah layanan publisihing untuk pemilik blog atau website. Feed burner dipakai untuk membroadcast posting artikel anda kelayanan pencarian Blog atau ke Feed Reader. Jika Feedburner dipakai oleh pembuat content, maka Google melengkapi layananan ini untuk konsumen content denan nama Google Reader. Idenya sederhana, Feedburner membroadcast content yang dipublish dan Google Reader membaca content yang dipublish.
FeedBurner juga sudah terintegrasi dengan Google Adsense. Jadi anda juga bisa iklan diartikel yang dibaca lewat RSS reader.
Panoramia
Panoramia adalah layanan sharing photo. Kelebihan utama dari panoramia ada pada integrasinya dengan Google Maps. Ciri unik lainnya, Panoramia hanya membolehkan user untuk mengupload foto alam, natural atau gedung yang sifatnya adalah foto 'panorama'. Foto yang anda lihat di Google Maps adalah hasil integrasi Google Maps dengan Panoramia. tidak salah Google membeli layanan ini.
Meebo
Meebo adalah layanan Web Messenger yang mengintegrasikan semua layanan Pesan instant kedalam satu interface. karena meebo berbasis web, anda tidak perlu mendownload aplikasinya. Selain itu, Meebo juga menyediakan webtoolbar. Saat ini, produk meebo belum jelas mau diintegrasikan kemana, namun kemungkinan terbesar akan diintegrasikan ke Google Talk atau Google+ Hangout.
QuickOffice
Quick Office adalah software Office untuk perangkat smartphone dan Tablet. Quick office tersedia di Android, iPhone iPad dan symbian. Quick Office rencananya akan di integrasikan dengan Google Drive + Google Docs. Kemungkinan terbesar untuk dukungan Offline WebApp.
Android
Si robot ijo ini dulu dikembangkan oleh perusahaan kecil dengan nama yang sama. target dari pembuatan OS android adalah menyediakan OS open source untuk smartphone. Android sekarang sangat sukses, menjadi nomor satu dipasar smartphone dan mempunyai ratusan ribu aplikasi gratis di Google Play. Seandainya Google tidak membeli Android, saya pesimis android bisa setenar ini.
Motorola Mobility
Motorola Mobility anak perusahaan motorola yang bergerak dibidang produk konsumen seperti Tablet atau Smartphone. Kemungkinan terbesar, pembelian motorola ini akan menjadikan Google sebagai pembuat tablet dan smartphone untuk menyaingi iPhone dan iPad.
Nah, baru tau kan kalau Google itu lebih dari sekedar mesin pencari?
Sunday, June 24, 2012
Thanks For Your Comment Here